Aduh Hp Gue Hilang Sob

Posted by AhSid on 19 Aug 2013, 14:50

zndo.xtgem.com - Aduh Hp Gue Hilang Sob, Awalnya dari tidak ada menjadi ada, kemudian kembali tidak ada, begitulah kehidupan di alam dunia. Contohnya hp alias ponsel yang kali ini akan admin Zndo bahas.

Hp sudah menjadi benda yang tak lepas dari kehidupan manusia kesehariannya di zaman kini. Dari awal tujuan sebagai alat komunikasi, berkembang menjadi alat serba guna seperti menjadi wahana hiburan. Namun, tak semua orang mampu mempergunakan hp semestinya digunakan.

Terbiasa dengan makhluk membuat kita merasa menyayangi, merasa memiliki, cinta dunia, lupa terhadap Tuhan dan sebagainya. Padahal segala hal yang ada saat ini hanyalah sementara, sekejap ada sekejap kemudian kembali tak ada. Hanyalah sebuah titipan, sebagaimana barang titipan maka suatu saat akan diambil kembali oleh yang menitipkan barang.

Ketika hp yang setiap hari mengisi kehidupan kita menghilang, spontan rasa kecewa, kesal, marah tercurahkan. Padahal tiada setiap peristiwa melainkan ada hikmah yang terselip di dalamnya. Kehilangan hp hanyalah satu cara Allah mengingatkan manusia agar lebih ingat kepadaNya. Bisa jadi karena kita jauh dariNya, bisa jadi karena banyak menyianyiakan waktu, banyak maksiat, atau cobaan ujian apakah kita mampu besyukur dalam segala keadaan? Maka kehilangan hp atau benda lain mestinya menjadikan diri lebih berintrospeksi diri akan segala hal yang telah dilakukan, apakah sesuai dengan ridhaNya atau belum.

Ya Allah, kami tak tau bagaimana dan apa yang harus diucapkan saat berdoa. Jadikanlah setiap yang telah Engkau titipkan, Engkau bimbing sehingga kami dapat amanah. Ya Allah, sering sekali kami lupa terhadapMu, ampunilah dosa kami jika harta, benda, wanita, dan berbagai titipanMu malah menjauhkan kami kepadaMu, maka jadikanlah sisa hidup kami selalu ingat, takut dan hanya berharap kepadaMu. Ya Rab, ridhailah dan tuntunlah hidup kami.